Blogger Widgets iPHONE 4G, PRODUK BARU HARGA LEBIH MURAH - Rhatiih's Blog

Demam iPhone memang tengah melanda seluruh dunia. Dikabarkan Apple, vendor ponsel ini akan menekan harga jual iPhone 4G untuk membuatnya jadi lebih murah dan lebih fungsional.
Demikian keyakinan yang diutarakan analis industri dari lembaga riset Morgan Stanley, Katy Huberty. Menurutnya, sebanyak 85% konsumen tidak ingin mengikuti harga jual yang dipatok oleh Apple akan produk mereka.
Untuk itu, penurunan harga jual dari iPhone 4G nantinya dianggap sebagai jalan keluar mujarab agar ponsel pintar generasi terbaru tersebut laris manis di pasaran. Seiring dengan kabar penurunan harga jual tersebut, iPhone 4G juga digadang-gadang akan dilengkapi fitur Wi-Fi N, kamera 5 megapiksel, chip A4 berkekuatan 600 Mhz, dan layar sentuh AMOLED dari Samsung. Ponsel ini diprediksi akan keluar pada bulan Juni.

Bahkan beberapa waktu lalu muncul desain konsep iPhone 4G yang disodorkan Antonio De Rosa dari studio ADR Italia. Ia pun tak segan untuk mengundang user atau siapapun yang melihat desainnya tersebut untuk memberi saran hingga kritik.

Sumber: detik.com

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tulis komentar......

 
Top